HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DAN TINGKAT PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG PERKEMBANGAN BAHASA DENGAN PERKEMBANGAN BAHASA ANAK BALITA DI PAUD WILAYAH KERJA PUSKESMAS MANGKUPALAS SAMARINDA TAHUN 2017


Penulis

Eka Noviani A


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang: Pola asuh orang tua merupakan pola pengasuhan yang berlaku dalam keluarga, interaksi antara orang tua dan anak selama mengadakan kegiatan pengasuhan. Pendidikan dan pengalaman orang tua dalam perawatan anak akan mempengaruhi persiapan mereka menjalankan pengasuhan. Pencapaian bahasa adalah proses yang dinamis dan kompleks. Tujuan: Untuk menganalisis hubungan antara pola asuh orang tua dan tingkat pengetahuan orang tua tentang perkembangan bahasa dengan perkembangan bahasa anak balita dipaud wilayah kerja Puskesmas Mangkupalas Samarinda. Metode: Jenis penelitian ini merupakan penelitian observasi analitik cross sectional dengan jumlah sampel 54 anak balita dan 54 orang tua balita. Penelitian ini menggunakan metode Stratified Random Sampling, peneliti menggunakan lembar DDST, lembar observasi, dan kuisioner pengetahuan dan pola asuh orang tua. Hasil: Hasil penelitian sebagian besar pola asuh orang tua demokratis yaitu 28 responden (51.9%), dan sebagian besar pengetahuan orang tua baik yaitu 23 responden (42.6%) serta perkembangan anak normal yaitu 42 responden (77.8%). Hasil analisa data dengan uji Chi Square didapatkan hasil pola asuh orang tua dengan perkembangan bahasa 0.684 (p value >0.05), sehingga disimpulkan tidak ada hubungan pola asuh orang tua dan perkembangan anak, sedangkan tingkat pengetahuan orang tua dengan perkembangan bahasa 0.919 (p value >0.05) tidak terdapat hubungan. Kesimpulan: tidak ada hubungan antara pola asuh orang tua dan tingkat pengetahuan orang tua dengan perkembangan balita dipaud wilayah kerja puskmesmas mangkupalas Samarinda.

Pembimbing Fatma Zulaikha
Kategori s1 keperawatan ,
Kata kunci pengetahuan , perkembangan bahasa , pola asuh ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2018-02-12
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 104 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur