PENGARUH DEBT EQUITY RATIO DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA


Penulis

Rolly Rezki Ananda


Abstract / Deskripsi:
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Debt to Equity Ratio dan Net Profit Margin kepada Harga Saham pada Perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia. Peneliti menggunakan beberapa data sekunder. 16 Perusahaan Perbankan di Bursa Efek Indonesia selama periode penelitian 2012-2016 ditarik sebagai sampel. Debt to Equity Ratio dan Net Profit Margin merupakan variabel bebas. Teknik purposive sampling dipilih sebagai metode pengambilan sample. Uji asumsi klasik, pengujian hipotesis, multiple regression analysis, uji F dan uji t, menjadi metode yang dipilih peneliti untuk pengujian penelitian ini . Dari penelitian ini memberikan hasil bahwa Debt to Equity Ratio dan Net Profit Margin memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Harga Saham. Hasil uji F menyatakan bahwa Debt to Equity Ratio dan Net Profit Margin secara bersamaan memiliki pengaruh terhadap Harga Saham.

Pembimbing Mursidah Nurfadillah
Kategori manajemen ,
Kata kunci debt to equity ratio , harga saham , net profit margin ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2018-12-24
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 15 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur