ASUHAN KEPERAWATAN PADA IBU A. YANG MENGALAMI CA. MAMMAE METASTASE DI RUANG CEMPAKA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA


Penulis

Rinzani Aziza


Abstract / Deskripsi:
Pada tahun 2011, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menyatakan bahwa penyakit tidak menular merupakan penyebab kematian terbanyak di Indonesia (Sekretariat Jendral Kementerian Kesehatan RI, 2011). Dan salah satu permasalahan penyakit tidak menular yang muncul di masyarakat adalah kanker (Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, 2011). Kanker merupakan masalah kesehatan global yang mengancam penduduk dunia, tanpa memandang ras, gender, ataupun status sosial ekonomi tertentu (Noorhidayah, 2015). Saat ini, kanker menjadi penyebab kematian nomor dua di negara maju dan nomor tiga di negara berkembang (Rasjidi, 2010). Kanker adalah suatu kondisi dimana sel telah kehilangan pengendalian dan mekanisme normalnya, sehingga mengalami pertumbuhan yang tidak normal, cepat, dan tidak terkendali. Kanker bisa terjadi dari berbagai sel dalam organ tubuh seperti kulit, hati, darah, otak, lambung, usus, paru, saluran kencing, payudara dan berbagai macam sel organ tubuh lainnya. Sejalan dengan pertumbuhan dan perkembangbiakannya, sel – sel kanker membentuk suatu massa dari jaringan ganas yang menyusup ke jaringan di dekatnya (invasif) dan bisa menyebar (metastasis) ke seluruh tubuh (Kanita, 2012). Menurut International Union Against Cancer (UICC), sebuah lembaga nonpemerintah internasional yang bergerak di bidang pencegahan kanker, kanker telah membunuh orang lebih banyak daripada total kematian yang diakibatkan AIDS, tuberkulosis, dan malaria (Rasjidi, 2010)

Pembimbing Ns. Joanggi Wiriatarina H., M.Kep.
Kategori d3 keperawatan ,
Kata kunci ca. , mammae , metastase ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2016-06-28
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 21 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur