GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN BAHAYA MEROKOK PADA SISWA KELAS X JURUSAN ALAT BERAT SMK 04 MUHAMMADIYAH SAMARINDA


Penulis

Muhammad Sofuan Firzan Akbar


Abstract / Deskripsi:
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran tingkat pengetahuan bahaya merokok pada siswa smk 04 muhammadiyah samarinda. Mengidentifikasi Karakteristik Responden, Mengidentipikasi tingkat pengetahuan tentang kandungan rokok, mengidentifikasi tingkat pengetahuan tentang bahaya rokok bagi kesehatan dan mengetahui data siswa. Pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan dengan penelitian deskriptif dengan metode survei. survei yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan tes kuesioner. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X smk 04 muhammadiyah samarinda, yang berjumlah 80 siswa. Teknik analisis data menggunakan teknik statistik deskriptif dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden dari berdasarkan intensitas konsumsi merokok, pernah mencoba yaitu 15 siswa (19%), kadang – kadang yaitu 8 siswa (10%) sedangkan perokok setiap hari yaitu 57 siswa (71%). Hasil penelitian ini adalah sebuah gambaran tingkat pengetahuan bahaya merokok sehingga siswa dapat lebih memahami dan waspada Merokok adalah salah satu bagian dari kegiatan sehari-hari dari mayoritas masyarakat indonesia. Sebagian besar perokok tahu bahaya merokok tetapi tidak pernah mencoba untuk berhenti merokok. Karena itu, kita sebagai generasi muda harus diyakinkan bahwa merokok adalah kebiasaan buruk dalam hidup. Ada beberapa dari jumlah siswa sudah memiliki kebiasaan merokok. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan tentang bahaya merokok siswa SMK Muhammadiyah Samarinda.

Pembimbing Joanggi W. Harianto
Kategori d3 keperawatan ,
Kata kunci bahaya merokok , gambaran tingkat pengetahuan siswa , pemahaman ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2016-02-10
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 29 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur