PENGARUH HIPNOTERAPI TERHADAP PENURUNAN SKALA NYERI SAAT DISMENORRHEA PADA MAHASISWI DI STIKES MUHAMMDIYAH SAMARINDA


Penulis

Riska Noviana


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang : Dismenorrhea merupakan masalah tersendiri yang banyak dialami kaum wanita ketika menstruasi tiba. Dismenorrhea adalah nyeri menjelang atau selama masa menstruasi yang biasanya terbatas pada perut bagian bawah, tetapi dapat juga menyebar ke punggung, pinggang, dan paha sehingga memaksa penederita untuk beristirahat. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan peneliti melalui wawancara pada 20 mahasiswi di STIKES Muhammadiyah Samarinda selama 3 hari, didapatkan pernyataan dari 17 mahasiswi yang mengatakan bahwa pada saat menjelang menstruasi atau pada hari pertama menstruasi mereka mengalami nyeri haid dismenorrhea. Tujuan : Untuk mengetahui pengaruh hipnoterapi terhadap penurunan skala nyeri saat dismenorrhea pada mahasisiwi di STIKES Muhammadiyah Samarinda. Metode : Dalam penelitian ini desain yang digunakan adalah quasy experiment design (eksperimen semu) dengan menggunakan rancangan one group pre post test design. Sampel diambil dengan metode Porposive. Total responden 20 wanita di STIKES Muhammadiyah Samarinda. Analisa data yang digunakan adalah uji paired t-test. Hasil : hasil paired t-test data dan hasil penelitian diperoleh p = 0,000 < 0,05 dengan demikian dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan antara hipnoterapi dengan penurunan skala nyeri pada mahasiswi yang mengalami dismenorrhea di STIKES Muhammadiyah Samarinda. Kesimpulan : Teknik Hipnoterapi efektif dalam menurunkan skala nyeri haid secara signifikan dan bermakna secara statistik. Saran : Pemberian Hipnoterapi dapat diberikan sebagai pengendalian nyeri haid dismenorrhea.

Pembimbing Iwan Saito, Tri Wahyuni
Kategori s1 keperawatan ,
Kata kunci hipnoterapi , nyeri haid (dismenorrhea) ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2016-06-27
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 10 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur