PERILAKU CARA PENYAPIHAN ASI OLEH IBU DI DESA KOTA BANGUN KECAMATAN KOTA BANGUN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA


Penulis

Kardila Nurmasitah


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang : Masa sapih merupakan masa terputusnya ketergantungan ASI pada anak terhadap ibunya. Melakukan penyapihan dengan cara tradisional seperti yang banyak dilakukan oleh masyarakat di Desa Kota Bangun Ilir mempunyai dampak yang kurang baik dilihat dari aspek kesehatan. Anak yang disapih secara mendadak dengan cara tradisional akan merasa ditolak oleh ibunya dan kemungkinan akan menolak makanan yang diberikan sebagai pengganti ASI. hal ini yang akan menyebabkan kurangnya asupan gizi pada anak. Tujuan Penelitian : penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran mengenai perilaku ibu dalam memutuskan dan melakukan cara penyapihan ASI yang telah dilakukan di Desa Kota Bangun Ilir Kecamatan Kota Bangun Kabupaten Kutai Kartanegara. Hasil penelitian : Informan utama terdiri dari 9 orang ibu yang telah melakukan penyapihan ASI. Terdapat berbagai macam cara yang digunakan para ibu di Desa Kota Bangun Ilir diantaranya mengoleskan brotowali, asam jawa, kapur makan dan pewarna makanan, lipstick, balsem, menempelkan plester pada puting susu ibu serta menakuti anak dengan benda yang ditakutinya seperti plester komedo. Hal tersebut didasarkan pada keinginan ibu yang ingin agar proses menyapih berjalan cepat karena anak sudah berusia 2 tahun. Faktor pendorong berupa persepsi ibu dan alasan ibu memilih cara penyapihan bersifat negatif. Faktor pemungkin berupa penyuluhan mengenai cara penyapihan yang tepat yang belum terlaksana. Faktor penguat berupa peranan petugas kesehatan dan keluarga bersifat negatif. Faktor penghambat berupa keyakinan yang keliru di masyarakat mengenai cara penyapihan menyebabkan ibu melakukan cara penyapihan yang tidak sesuai dengan konsep medis. Saran : memanfaatkanhasil penelitian ini sebagai sumber informasi dan bahan masukan dan evaluasi dalam upaya pembuatan program kesehatan khususnya mengenai cara penyapihan di Desa Kota Bangun Ilir.

Pembimbing Lisa Wahidatul Oktaviani; Ainur Rachman
Kategori s1 kesehatan masyarakat ,
Kata kunci cara penyapihan oleh ibu , perilaku ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2015-08-31
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 13 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur