HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN MOTIVASI PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI DASAR (HANDSCOON & MASKER) PADA MAHASISWA SEMESTER VI PRODI S1 KEPERAWATAN STIKES MUHAMMADIYAH SAMARINDA


Penulis

Seriyati Pratiwi


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang, Tenaga kesehatan khususnya perawat dan mahasiswa praktik keperawatan memiliki resiko tinggi terkena penyakit infeksi dari pasien. Perawat dan mahasiswa praktik dapat menghindarkan penyebaran infeksi dengan cara mempraktikan teknik pencegahan dan pengendalian infeksi dengan mengaplikasikan universal precaution, salah satunya menerapkan penggunaan Alat pelindung diri dasar (handscoon dan masker).Penggunaan alat pelindung diri (APD) dasar merupakan komponen kunci dalam meminimalkan penularan penyakit serta mempertahankan lingkungan bebas infeksi. Salah satu faktor yang mempengaruhi penerapan penggunaan APD dasar adalah motivasi, yang salah satunya dipengaruhi oleh faktor instrinsik seseorang yaitu berupa konsep diri. Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan motivasi penggunaan APD dasar (handscoon & masker) pada mahasiswa semester VI program studi S1 keperawatan di STIKES Muhammadyah Samarinda. Metode Penelitian, Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian Deskripftif korelasional dengan pendekatan Cross Sectioanal. Populasi pada penelitian ini adalah semua mahasiswa semester VI program studi S1 Keperawatan di STIKES Muhamammadiyah Samarinda yaitu sebanyak 114 orang. Pengambilan sampel dengan cara acak (Simple random sampling) dengan α = 5% (0,05) didapatkan sampel sebanyak 89 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa kuisioner dan uji statistik yang digunakan yaitu Chi Square. Hasil dan Kesimpulan, Berdasarkan hasil analisis bivariat menggunakan uji Chi Square, pada variabel konsep diri dengan motivasi penggunaan alat pelindung diri dasar (handscoon & masker) didapatkan hasil nilai p Value sebesar 0,021 < 0,05 (α), sehingga Ho ditolak yang artinya ada hubungan bermakna antara konsep diri dengan motivasi penggunaan alat pelindung diri dasar (handscoon & masker) pada mahasiswa semester VI program studI S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Samarinda.

Pembimbing M. Aminuddin , Joanggi W. Harianto
Kategori s1 keperawatan ,
Kata kunci konsep diri , motivasi ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2016-06-29
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 16 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammmadiyah Kalimantan Timur