HUBUNGAN TIMBULAN SAMPAH DENGAN KELIMPAHAN TIKUS DI RUMAH SAKIT ISLAM SAMARINDA TAHUN 2015


Penulis

Sugita


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang : Rumah Sakit berfungsi sebagai tempat pelayanan kesehatan untuk masyarakat umum. Rumah Sakit Islam Samarinda merupakan rumah sakit tipe C yang mempunyai banyak pelayanan sehingga menghasilkan banyak timbulan sampah. Sampah rumah sakit terutama sampah non medis merupakan bahan buangan yang merupakan sarang atau tempat berkumpulnya berbagai binatang yang dapat menjadi vektor penyakit, seperti lalat, tikus, kecoa, kucing, anjing liar, dan sebagainya. Tujuan penelitian : Mengetahui Hubungan timbulan sampah dengan kelimpahan tikus di Rumah Sakit Islam Samarinda. Metode : Penelitian ini menggunakan penelitian observasional dengan desain pendekatan cross sectional. populasi dalam penelitian ini adalah 140 ruangan dan cara pengambilan sampel yang digunakan adalah Slovin sehingga sampel yang digunakan sebanyak 39 ruangan. Teknik pengumpulan data menggunakan obsevasi langsung, pengukuran, dan penangkapan (trap success). Hasil Penelitian : Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa tidak ada hubungan timbulan sampah dengan kelimpahan tikus di Rumah Sakit Islam Samarinda. Kesimpulan : Sampah Non Medis dari 39 ruangan yang dihasilkan selama 3 hari adalah 694 kg dengan rata-rata 228,2 kg/hari. Jumlah tikus yang tertangkap adalah 8 ekor dengan jenis tikus Got (R. Norvegicus) 5 ekor dan jenis tikus atap (R. diardi) 2 ekor, dan jenis tikus rumah (Mus muscullus) 1 ekor. Berdasarkan uji statistik dengan menggunakan Korelasi product Moment Pearson didapatkan p value 0,450>0,05 sehingga Ho diterima dan Ha ditolak.

Pembimbing Lisa Wahidatul Oktaviani; Dalhar Galib
Kategori s1 kesehatan masyarakat ,
Kata kunci kelimpahan tikus , rumah sakit , timbulan sampah ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2015-08-24
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 10 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur