EFEKTIFITAS EKSTRAK BIJI SIRSAK TERHADAP PENURUNAN JUMLAH JENTIK AEDES AEGYPTI DI RT 33 KECAMATAN SAMARINDA ILIR KELURAHAN SIDOMULYO KOTA SAMARINDA TAHUN 2016


Penulis

Septyana Triyani


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang: Tanaman sirsak memiliki senyawa annonaceous acetogenins yang mengandung zat kimia beracun yang bisa digunakan sebagai insektisida sehingga dapat membantu dalam pengendalian hama serangga. Annonaceous acetogenins dapat ditemukan di daun, kulit batang dan biji tumbuhan sirsak. Tujuan Penelitian: Mengetahui efektifitas ekstrak biji sirsak terhadap penurunan jumlah jentik di RT 33 Kecamatan Samarinda Ilir Kelurahan Sidomulyo Kota Samarinda. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah Rancangan acak lengkap dan sampel penelitian adalah jentik aedes aegypti. Cara pengambilan sampel penelitian adalah purposive sampling. Uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Kruskal Wallis. Hasil Penelitian: Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dengan menggunakan uji kruskal wallis P value yaitu 0,00 lebih kecil dari taraf signifikansi yaitu 0,05. Pada penelitian ini konsentrasi yang efektif yaitu 1200 ppm dengan penurunan jumlah jentik 92%. Kesimpulan: Ekstrak biji sirsak efektif dalam menurunkan jumlah jentik Aedes aegypti di RT 33 Kecamatan Samarinda Ilir Kelurahan Sidomulyo Kota Samarinda.

Pembimbing Erni Wingki Susanti, Lisa Wahidatul Oktaviani
Kategori s1 kesehatan masyarakat ,
Kata kunci ekstrak biji sirsak , penurunan jumlah jentik ,
Penerbit Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah
Tahun 2016-08-05
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 92 Halaman
Hak Cipta Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah