HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PETUGAS KESEHATAN DENGAN PENANGANAN ASFIKSIA PADA BAYI BARU LAHIR DI RUANG BAYI RSUD ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA


Penulis

Hairiah


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang : Asfiksia termasuk kedalam kondisi bayi baru lahir dengan resiko tinggi karena memiliki kemungkinan lebih besar mengalami kematian atau menjadi sakit dalam masa neonatal. Oleh karena itu asfiksia memerlukan intervensi dan tindakan petugas kesehatan (perawat dan bidan) yang tepat untuk meminimalkan terjadinya kematian. Pelaksanaan manajemen asfiksia neonatorum pada bayi baru lahir dengan tepat dapat mempertahankan kelangsungan hidup bayi dan membatasi gejala sisa berupa kelainan neurologi yang mungkin muncul. Tujuan : Untuk mengetahui adakah hubungan pengetahuan dan sikap dengan penanganan asfiksia pada bayi baru lahir pada petugas kesehatan (perawat dan bidan) di Ruang Bayi RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Metode : Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi, dengan pendekatan cross sectional, objek pada penelitian ini adalah petugas kesehatan (perawat dan bidan ) di Ruang Bayi RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Pengambilan sampel menggunakan tehnik Total Sampling dengan jumlah responden sebanyak 27 orang. Hasil : Uji validitas untuk variabel pengetahuan menggunakan korelasi point biserial, sedangkan untuk variabel sikap menggunakan korelasi Alpha Cronbach.Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji statistik Pearson Product Moment dengan Nilai p value pengetahuan sebesar 0,,004 yang berarti p < α = 0,05 serta nilai p value sikap sebesar 0,005 yang berarti p < α = 0,05. Kesimpulan : Ada hubungan antara penanganan asfiksia pada bayi baru lahir dengan pengetahuan petugas kesehatan (perawat dan bidan) di Ruang Bayi RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda dan ada hubungan antara penanganan asfiksia pada bayi baru lahir dengan sikap petugas kesehatan (perawat dan bidan) di Ruang Bayi RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda.

Pembimbing Rini Ernawati, Tri Wahyuni
Kategori s1 keperawatan ,
Kata kunci penanganan , pengetahuan , sikap ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2016-02-20
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 71 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur