HUBUNGAN ANTARA GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA RUANGAN DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUANG PERAWATAN RSUD. I.A. MOEIS SAMARINDA


Penulis

Nurhadi Nata


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang : Gaya kepemimpinan pada hakikatnya merupakan perilaku pemimpin yang menjadi karakteristiknya dalam menerapkan pola kepemimpinannya yang diyakini sesuai bagi bawahannya. Dengan demikian, setiap pemimpin memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda-beda untuk organisasi yang dia jalankan. Setiap pemimpin mempunyai keinginan agar gaya kepemimpinannya yang diterapkan dapat mendorong bawahannya untuk bekerja lebih baik. Kinerja merupakan karya kerja baik kualitas maupun kuantitas yang dicapai oleh seseorang dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya perawat sebagai tenaga kesehatan pada dasarnya mempunyai tugas dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan kesehatan, agar selama proses pelayanan kesehatan dapat mencapai tujuan keperawatan secara efektif dan efisien. Tujuan : Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara gaya kepemimpinan kepala ruangan dengan kinerja perawat di ruang Peperawatan RSUD I.A. Moeis Samarinda. Metode : Penelitian menggunakan jenis penelitian deskriptif korelasional. Dengan jumlah responden 88 orang yaitu kepala ruangan dan perawat yang ada di Ruang Rawat Inap RSUD I.A. Moeis Samarinda. Analisis data menggunakan univariat dan bevariat dengan uji Pearson Product Moment. Hasil Penelitian : hasil uji statistik menunjukkan tidak ada hubungan antara gaya kepemimpinan kepala ruangan dengan kinerja perawat di ruang perawatan RSUD. I.A. Moeis Samarinda (P value : 0,177 > α : 0,05). Kesimpuan : tidak ada hubungan antara gaya kepemimpinan kepala ruangan dengan kinerja perawat

Pembimbing Enok Sureskiarti
Kategori s1 keperawatan ,
Kata kunci gaya kepemimpinan , kinerja perawat ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2017-08-07
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 90 Halaman
Hak Cipta Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur