HUBUNGAN PENCAHAYAAN UMUM DENGAN KELELAHAN MATA PADA PEGAWAI KANTOR SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) MUHAMMADIYAH SAMARINDA


Penulis

Irmayani


Abstract / Deskripsi:
Latar Belakang: Intensitas penerangan merupakan aspek penting ditempat kerja, karena berbagai masalah akan timbul ketika kualitas intensitas penerangan ditempat kerja tidak memenuhi standar yang ditetapkan. Penerangan yang buruk dapat mengakibatkan kelelahan mata dengan berkurangnya daya efisiensi kerja, kelelahan mental, pegal didaerah mata dan sakit kepala sekitar mata, kerusakan alat penglihatan dan meningkatnya kecelakaan. Kelelahan mata adalah ketegangan pada mata dan disebabkan oleh penggunaan indera penglihatan dalam bekerja yang memerlukan kemampuan untuk melihat dalam jangka waktu yang lama dan biasanya disertai dengan kondisi pandangan yang tidak nyaman. Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pencahayaan umum dengan kelelahan mata pada pegawai kantor sekolah tinggi ilmu kesehatan (STIKES) Muhammadiyah Samarinda. Metode penelitian: Jenis rancangan penelitian ini menggunakan desain cross sectional yang menggunakan alat ukur Lux meter dan reaction timer. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebayak 42 responden, dengan cara pengambilan sampel yang digunakan sampel acak sederhana. Hasil penelitian: Hasil penelitian ini menggunakan uji Koefisien Kongentingensi, terdapat hubungan antara pencahayaan umum dengan kelelahan mata pada pegawai kantor STIKES Muhammadiyah Samarinda. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara Pencahayaan Umum Dengan Kelelahan Mata Pada Pegawai Kantor Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Muhammadiyah Samarinda.

Pembimbing Lisa Wahidatul Oktaviani, M. Dalhar Galib
Kategori s1 kesehatan masyarakat ,
Kata kunci kelelahan mata , pencahayaan umum ,
Penerbit Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Tahun 2015-07-29
Bahasa indonesia
Jenis skripsi
Halaman 74 Halaman
Hak Cipta UniversitasMuhammadiyah Kalimantan Timur